Membuat anak betah di rumah terkesan sederhana dan mudah, cukup memasang provider internet rumah Oxygen agar anak bisa melakukan berbagai aktivitas secara online di rumah. Namun kenyataannya, hal tersebut saja tidak bisa lantas membuatnya betah di rumah. Bahkan, sekarang ini semakin banyak anak yang merasa lebih nyaman berada di luar rumah bersama teman-temannya daripada di rumah bersama keluarga.
Tips Anak Betah di Rumah
Sebenarnya untuk membuat anak betah berada di rumah kuncinya adalah memberinya kenyamanan dan penuhi kebutuhannya. Untuk itu, berikut ini ada beberapa tips yang bisa diterapkan:
1. Jalin Komunikasi yang Baik dengan Anak
Sama halnya dengan orang dewasa, anak juga membutuhkan teman untuk berkomunikasi. Dalam kehidupan sehari-hari, ada kalanya orang tua harus aktif untuk mengajak anak berbicara.
Anda bisa menanyakan apa saja kegiatan yang anak lakukan ketika bersekolah, bermain, belajar kelompok, hingga pertanyaan tentang suasana hati anak pada saat itu. Semakin Anda banyak bertanya mengenai kegiatan anak, maka anak pun akan punya sifat lebih terbuka. Namun berhati-hatilah, jangan sampai Anda menanyainya terlalu detail hingga membuatnya merasa seperti diinterogasi.
Untuk mencegahnya, Anda harus membiasakan sifat terbuka pada anak ini sejak kecil. Dengan begitu, tanpa harus Anda tanyakan secara detail, anak akan dengan senang hati menceritakan berbagai hal pada Anda. Nah, sifat terbuka anak kepada orang tua ini merupakan hal yang akan membuatnya merasa nyaman dan aman berada dalam rumah.
2. Berikan Pelukan
Perlu Anda ketahui, bahwa mungkin sebagian orang tua memiliki sifat yang kaku terhadap anaknya, misalnya jarang melakukan sentuhan fisik kepada anaknya. Padahal, ini merupakan salah satu tips anak agar betah di rumah.
Pada dasarnya, anak sangat suka mendapatkan sentuhan. Menurut anak, mendapatkan sentuhan dari orang tua menandakan bahwa orang tua sangat menyayanginya dan merasa senang dengan keberadaannya.
Untuk itu, hal ini tentunya akan membuat anak menjadi lebih betah dan merasa nyaman berada di dalam rumah. Jadi, jangan ragu untuk memberikan pelukan kepada anak. Namun tentunya, sesuaikan hal ini dengan usia anak Anda, ya!
3. Menyediakan Fasilitas Internet
Salah satu tips membuat anak merasa nyaman dan betah dalam rumah pada era modern seperti saat ini adalah dengan menyediakan fasilitas internet. Seperti yang Anda ketahui, bahwa internet saat ini sangat berperan penting dalam kehidupan. Dengan internet, semua pekerjaan dan kegiatan belajar akan menjadi lebih mudah. Selain itu, teknologi ini juga membantu anak Anda dalam bersosialisasi bahkan tanpa ke luar rumah dan juga mendapatkan berbagai informasi. Jadi, anak bisa lebih mengeksplorasi pengetahuannya melalui internet.
Namun, perlu Anda catat juga untuk tetap mengawasi dan memberikan arahan kepada anak agar tetap bijak dalam menggunakan internet. Jika usia anak masih tergolong kecil, maka selalu awasi penggunaan internet di rumah. Namun seiring bertambahnya usia anak, Anda bisa tetap mengawasi tetapi juga mulai memberi mereka kepercayaan dalam berinternet. Sebab, semakin dewasa anak maka mereka pasti membutuhkan privasi. Jika Anda terlalu mengawasinya, justru bisa membuat mereka merasa tidak nyaman di dekat Anda.
Sudahkah Anda Membuat Anak Merasa Betah di Rumah?
Itu dia beberapa tips anak betah di rumah. Tentunya masih banyak sekali cara yang bisa Anda lakukan untuk membuat anak merasa nyaman dan betah berlama-lama dalam rumah.
Mulai dari membuat suasana yang menyenangkan, mengajaknya bermain bersama, menonton film bersama, dan banyak lagi hal lainnya yang bisa Anda lakukan bersama sang anak. Semoga dengan informasi pada artikel ini, dapat membantu anak lebih betah berada di rumah ya!