Gula merupakan salah satu bahan yang sering digunakan sebagai pemanis pada makanan dan minuman. Gula sendiri tersedia dalam beberapa jenis, salah satunya adalah gula jawa merah atau gula merah.

Gula merah terbuat dari air nira yang dimasak hingga mengental kemudian dicetak dan didinginkan. Gula murni dari nira yang juga dikenal sebagai gula jawa ini banyak ditemukan di berbagai pasar tradisional hingga supermarket.

Ada banyak jenis makanan tradisional yang mengandung gula merah, salah satunya adalah klepon. Berikut cara membuat klepon gula merah :

Bahan – Bahan :

  • 150 gram tepung beras ketan
  • 1 sendok makan tepung tapioka
  • ½ butir kelapa parut
  • 2 sendok makan gula pasir
  • Garam secukupnya
  • 5 helai daun pandan
  • 2 warna pewarna makanan atau pasta perasa
  • 100 gram gula merah
  • 150 ml air hangat
  • 1 sendok teh minyak zaitun atau minyak sayur

Cara Membuat :

  • Langkah yang pertama siapkan kelapa parut dalam wadah anti panas, beri taburan sedikit garam, aduk dan letakkan daun pandan di atasnya. Lalu kukus sekitar 10 menit, angkat dan sisihkan.
  • Siapkan wadah adonan, masukkan tepung ketan, tepung tapioka, lartukan 1 sdm gula pasir serta garam ke dalam air hangat, aduk-aduk. Lalu tuang air hangat sedikit demi sedikit ke dalam tepung, uleni sebentar dengan tangan hingga kalis.
  • Bagi adonan menjadi beberapa bagian, beri pewarna pada setiap adonan, aduk-aduk sampai warnanya merata.
  • Lalu iris-iris atau haluskan gula merah untuk isian. Ambil secubit adonan piphkan di atas telapak tangan dan beri isian gula merah, letakkan di atas adonan. Kemudian bulatkan dengan tangan, lakukan hingga adonan habis.
  • Selanjutnya panaskan panci berisi air hingga air hampir mendidih dan 2 helai daun pandan, letakkan klepon ke dalam panci.
  • Rebus hingga klepon terangkat dan terapung ke permukaan airnya, angkan dan tiriskan.
  • Selagi hangat gulingkan klepon ke parutan kelapa yang sudah dikukus satu per satu.
  • Klepon isi gula merah siap dinikmati.

Leave a Reply

Your email address will not be published.